Sabtu, 16 April 2011

Manusia dan Tanggung Jawab

Tanggung jawab adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatannya yang disengaja maupun yang tidak disengaja. Tanggung jawab merupakan suatu bukti dari pengerjaaan kewajiban. Misalkan seorang anak mempunyai kewajiban dalam belajar tetapi dia juga mempunyai hak dalam belajar. Jika dia telah belajar maka dia telah menjalankan kewajibannya. Tanggung jawab juga maksud dari jika melakukan sesuatu lalu terjadi hal yang tidak diinginkan maka atas hal yang terjadi itu kita harus tanggung jawab, karena kita yang melakukan sesuatu itu.

Tanggung jawab bersifat kodrati yang telah ada dalam diri manusia, sudah menjadi beban untuk dia. Ketika dia telah merugikan orang lain dia juga harus tanggung jawab. Manusia merasa bertanggung jawab karena ia menyadari akibat baik atau buruknya perbuatannya itu, dan menyadari bahwa pihak lain memerlukan akibat baik atau buruk dari perbuatannya itu.

Tanggung jawab terdiri dari beberapa macam, yaitu :
  1. Tanggung jawab terhadap diri sendiri : menuntut seseorang untuk melakukan kewajibannya sendiri. Contoh pelajar yang pemalas dalam belajar ketika ujian dia tidak bisa dengan mudah melaksanakan ujian itu dan akhirnya dia mendapatkan nilai yang tidak baik, dia harus bertanggung jawab kepada dirinya sendiri atas perlakuannya itu, dan jika ia ingin maju dia harus berubah.
  2. Tanggung jawab terhadap keluarga : dalam keluarga masins-masing orang dalam keluarga itu bertanggung jawab sesuai dengan penempatannya. Misalkan seorang ayah yang bertanggung jawab untuk mencari nafkah untuk keluarganya.
  3. Tanggung jawab terhadap masyarakat : contohnya seorang RT bertanggung jawab atas apa yang terjadi dilingkungannya, dia berkewajiban menciptakan kesejahteraaan juga dan membuat lingkungannya menjadi saling bersahabat. Apa yang dilakukan untuk kebaikan wilayahnya juga perlu dukungan dari rakyatnya.
  4. Tanggung jawab terhadap negara : tiao individu adalah warga negara suatu negara, dalam bertingkah laku dia mencerminkan sikap dari negara itu, dari tingkah laku dalam keseharian juga dia harus memerhatikan norma-norma yang ada dalam negara itu.
  5. Tanggung jawab terhadap Tuhan : Setiap manusia mempunyai agama tetapi dengan agama yang berbeda-beda. Jika beragama islam, manusia harus bertanggung jawab kepada Allah untuk setiap perbuatannya di muka bumi.
 sumber : http://elearning.gunadarma.ac.id/docmodul/ilmu_budaya_dasar/bab9-manusia_dan_tanggung_jawab.pdf

Tidak ada komentar:

Posting Komentar